Wednesday, March 28, 2007

BIOGRAFI ARSENAL


Klub kota London ini termasuk salah satu klub terkuat di Liga Premier Inggris. Arsenal pula yang berhasil menggusur dominasi Manchester United yangmenguasai divisi satu Inggris sejak akhir 1990-an. Klub berjuluk The Gunners yang berdiri pada tahun 1886 itu mengukir masa kejayaannya di bawah asuhan empat pelatih top: Herbert Chapman, Bertie Mee, George Graham, dan Arsene Wenger.

Pada tahun 1930-1935, bersama Chapman, Arsenal berhasil meraih gelar Juara Liga Premier Inggris sebanyak 4 kali dan sekali Piala FA. Dengan pemain top seperti Alex James dan Cliff Bastin, Arsenal merajai dunia sepakbola Inggris selama 7 tahun. Setelah pamornya turun di dua dekade 1940-1960 --hanya meraih 1 gelar juara liga dan sekali Piala FA-- Arsenal sempat kembali berjaya di bawah pelatih Bertie Mee yang melatih sejak 1966. Pada 1970, Arsenal meraih gelar Eropa yang pertamanya, Inter-Cities Fairs Cup. Setahun kemudian, Arsenal meraih gelar ganda: Liga Premier dan Piala FA.

Setelah berpuasa gelar selama 15 tahun sejak 1972, di bawah asuhan George Graham, Arsenal berhasil menjuarai Piala Liga pada 1987 dan dua kali Juara Liga Premier, 1989 dan 1991. Pada 1993, meski tidak menjuarai Liga Premier, George Graham membawa Arsenal menjuari Piala Liga dan Piala FA.

Masa keemasan datang bersama Arsene Wenger, pelatih asal Prancis yang dikontrak sejak 1996. Hanya dua tahun di Arsenal, Wenger berhasil memenangi gelar ganda, Liga Premier dan Piala FA, sebanyak dua kali yakni pada 1998 dan 2002. Di bawah Wenger, Arsenal mengoleksi 3 gelar Juara Liga Premier dan 4 gelar Juara Piala FA. Wenger pula yang membawa Arsenal masuk babak final Piala UEFA pada tahun 2000 dan final Liga Champions 2006. Sayang, dalam dua final perebutan titel klub top Eropa itu, Arsenal harus menyerah dari Galatasaray (Turki), dan Barcelona (Spanyol).

Selain faktor Wenger, kesuksesan Arsenal juga ditentukan oleh para pemain asing, antara lain Thierry Henry, Dennis Bergkamp, Marc Overmars, dan Patrick Vieira.

No comments: